Tips Mempelajari IPA

Tips Mempelajari IPA 

Kebanyakan orang berfikir bahwa mempelajari IPA itu sulit, padahal sebenarnya dalam kehidupan kita itu semuanya berhubungan dengan IPA. 

Lalu......????? Bagaimana ya mempelajari ipa yang baik dan efisien sehingga kita tidak perlu lagi takut dengan pelajaran IPA

Dibawah ini merupakan tips-tips supaya dapat mempelajari ipa menjadi menyenangkan sehingga kita dapat memperoleh konsep-konsep IPA tanpa perlu menghafal.

1. Cintai Dulu Pelajaran IPA
      Kalau kita dari awal sudah tidak menyukai pelajaran IPA maka kita akan merasa kusiltan karena tidak ada motivasi dalam diri kita untuk benar-benar mempelajari IPA. Oleh karena itu kita harus menyukai dulu bahkan mencintai  pelajaran IPA supaya dalam diri kita muncul motivasi yang besar untuk mempelajari IPA. Mengapa sih kita harus mencinta IPA....?????  Ya soalnya semua yang ada pada diri kita berhubungan dengan IPA.......Jika kita mengetahui metabolisme tubuh maka kita akan dapat mengontrol tubuh dan membuat tubuh kita jadi sehat. Oleh sebab itu kita harus mencintai IPA .

2. Tahu Manfaat IPA
       Mempelajari Ilmu Pengetahuan Alam berguna agar kita bisa mengetahui segala hal mengenai lingkungan hidup yang berhubungan dengan alam. Selain itu ada beberapa manfaat lagi dari mempelajari ilmu ini, berikut beberapa manfaat lainnya:
a. Menimbulkan rasa ingin tahu terhadap kondisi lingkungan alam.
b. Memberikan wawasan akan konsep alam yang berguna dalam kehidupan sehari-hari.
c. Ikut menjaga, merawat, mengelola, dan melestarikan alam
d. Mempunyai kemampuan untuk mengembangkan ide-ide mengenai lingkungan alam disekitar.
e. Konsep yang ada dalam Ilmu Pengetahuan Alam berguna untuk menjelaskan berbagai peristiwa-peristiwa alam dan menemukan cara untuk memecahkan permasalahan tersebut.

3. Memahami Materinya
       Maksud dari memahami materi adalah kamu harus mengerti maksud dari materi tersebut. Sebagai contoh ketika ada materi tentang pengetahuan alam, jika memungkinkan cobalah untuk praktek. Jika tidak memungkinkan untuk praktek cukup pahami konsep materinya. Dengan memahami, itu akan membuat hal yang dipelajari lebih bisa tahan lama dalam memori kita dan tidak sekedar menjadi angin berlalu.

Postingan terkait:

2 Tanggapan untuk "Tips Mempelajari IPA"